Apa itu hacker dan jenisnya

     Hacker adalah orang yang mempelajari, menganalisis, memodifikasi, menerobos masuk ke dalam komputer dan jaringan komputer, baik untuk keuntungan atau dimotivasi oleh tantangan.hacker sendiri kerap dihubungkan dengan tindakan kejahatan pada dunia digital. Dengan memanfaatkan pengetahuan awam masyarakat pengguna internet, mereka dengan sangat leluasa bisa melakukan apapun untuk mencapai tujuan kepentingannya, umumnya kegiatan kriminal di dunia maya. Ada 3 jenis hacker yaitu blackhat,Grayhat,dan white hat.walaupun mereka sama-sama hacker ada perbedaan dan tujuan tersendiri diantara ketiga tersebut


a.Black hat adalah mereka yang melakukan hacking dengan cara meretas system atau program secara ilegal. Tujuannya pun tidak bisa dibilang baik, karena mereka melakukan hacking untuk mengambil data pribadi pengguna internet,seperti password hingga nomor telepon.mereka juga terkadang menyebarkan virus pada perangkat lain.

b.whitehat adalah kebalikan dari Black Hat. Jika Black Hat menggunakan kemampuan hacking untuk mencuri data pribadi dan tindakan kriminal lainnya, White Hat justru sebaliknya. Mereka berusaha meretas sistem atau program untuk bisa menemukan celah keamanannya. White Hat juga bekerja sesuai dengan peraturan dan melalui metode yang legal. Dengan tujuan “mulia” ini, White Hat sering disebut sebagai good hacker.


 c.greyhat ternyata di antara kedua blackhat dan whitehat terdapat golongan tersendiri yaitu gray hat.Para Grey Hat tidak bisa dikategorikan sebagai Black Hat maupun White Hat karena mereka beroperasi dengan mengombinasikan metode keduanya. Grey get menerapkan metode black hat namun di saat bersamaan mereka juga menerapkan metode whitehat.misalnya,saat mereka meretas sebuah system Grey hat melakukan secara ilegal namun disaat bersamaan mereka tidak tidak meninggalkan kerusakan dalam system tersebut seperti black hat, mereka meninggalkan system seperti semula seolah-olah tidak terjadi apa-apa seperti whitehat. Bisa dikatakan tujuan Greyhat adalah hanya mengasah kemampuannya saja.


  Setelah mengetahui jenis-jenis hacker, kamu bisa menyimpulkan bahwa tidak semua hacker adalah kriminal. Ada juga hacker yang bekerja secara legal dan memiliki izin khusus untuk meretas sistem, yaitu White Hat hacker. Di sisi lain, ada hacker yang tidak bisa dibilang baik, tapi juga tidak bisa dibilang kriminal. Mereka adalah para Grey Hat hacker. Semoga ulasan kali ini bisa mengubah persepsimu tentang hacker yang selalu identik dengan imej negatif.hey apa kalian mempelajari hal baru hari ini jika iya selamat😉


Jika ada pertanyaan silahkan hubungi saya;

minionxploit@gmail.com


Posting Komentar

0 Komentar